Yuk,
mencoba resep yang sedang kekinian…DALGONA COFFEE….Resep ini saya peroleh dari
youtube Atha Naufal. Gampang kok bikinnya…bisa disajikan dingin maupun hangat. Ini dia resepnya...
DALGONA
COFFEE
2 sdm kopi
tanpa ampas (saya menggunakan nescafe classic)
2 sdm gula
pasir
2 sdm air
panas
Susu atau
creamer
Es batu
(jika disajikan dingin)
Caranya :
- Kopi, gula pasir, dan air panas diaduk rata.
- Kemudian mixer kecepatan tinggi selama 3 – 5 menit hingga mengembang (seperti adonan bolu kukus)
Penyajian :
Dingin :
- Tuang es batu ke dalam gelas saji
- Tambahkan susu atau creamer (jika tidak suka susu bisa menggunakan creamer)
- Tambahkan dalgona di atasnya
Hangat :
- Tambahkan susu atau creamer (jika tidak suka susu bisa menggunakan creamer)
- Tambahkan dalgona di atasnya
No comments:
Post a Comment